Sebelum mengatur posisi tampilan ini kamu wajib membuat notifikasi dulu (bebas). Kemudian kamu bisa mengatur posisi tampilan pada notifikasi tersebut.
- Pilih notifikasi yang akan kalian setting posisinya, kemudian masuk ke menu Triggers
- Pada settingan paling atas secara default akan mengaktifkan Trigger on all pages, yang artinya notifikasi akan tampil di semua halaman.
Terdapat beberapa pilihan jika kamu hanya ingin menampilkan notifikasi di satu halaman saja, misalnya untuk halaman squeeze page.
Contoh. Jika kamu hanya ingin menampilkan halaman namawebsite.com/halaman-squeezepage, maka pilih Exact Match - Setting juga Display Trigger untuk mengatur delay menampilkan notifikasi tersebut.
- Pada Display frequency, kamu bisa menampilkan notifikasi secara menerus atau sekali tampil setiap sesi atau setiap browser itu dibuka.
- Pengaturan selanjutnya kamu bisa menampilkan notifikasi pada mode mobile atau desktop, geser tombol untuk mengaktifkannya.
- Klik Update jika selesai.